Resep Sup Krim Salmon - Halo bunda, membicarakan mengenai resep masakan memang seolah tiada habisnya. Berbagai hidangan lezat membuat kita tergiur untuk menikmatinya bukan? Namun tidak sekedar menikmati sajian tersebut, yang perlu dicatat adalah bagaimana kita bisa memasak sendiri.

Resep yang akan saya sampaikan berikut adalah memasak Sup Krim Salmon. Sup krim ini sangat lezat bila dinikmati dalam kondisi hangat. Perpaduan ikan salmon, kaldu ayam, susu cair dan bahan-bahan lainnya membuat sup ini kaya akan gizi dan menyehatkan.

So pasti bila anda menikmati Sup Krim Salmon di pagi hari atau malam nanti tentu terasa nikmat banget. Untuk mendapatkan hasil masakan dengan komposisi  yang pas, berikut akan kami paparkan bahan-bahan apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana proses membuatnya.

Sup Krim Salmon
Sup Krim Salmon

Cara Membuat Sup Krim Salmon

Baik bunda, untuk membuat masakan yang enak, resep masakan dan bumbu-bumbunya tentu harus pas. Berikut ini akan kamu ulas lebih dalam apa saja yang dibutuhkan untuk membuat Sup Krim Salmon.

Bahan Sup Krim Salmon

  • 250 g fillet ikan Salmon, potong-potong
  • 3 sdm air jeruk lemon
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 2 sdm mentega tawar
  • 2 sdm minyak zaitun
  • 100g bawang bombai cincang
  • 2 siung bawang putih, memarkan
  • 5 btg thyme segar
  • 250 ml kaldu ayam
  • 1 sdm tepung terigu
  • 500 ml susu cair
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica putih bubuk

Proses Membuat Sup Krim Salmon 

  1. Lumuri ikan salmon dengan air jeruk lemon, garam dan merica bubuk. Diamkan selama 10 menit.
  2. Lelehkan mentega tawar diatas wajan anti lengket. Masak ikan salmon hingga agak kecokelatan. Angkat. Sisihkan.
  3. Tumis bawang bombai, bawang putih, dan thyme hingga harum. Masukkan tepung terigu, aduk cepat. Tuangkan air, aduk rata.
  4. Tuang susu, aduk rata. Angkat, haluskan dalam blender. Angkat.
  5. Masak kembali campuran susu hingga kental. Masukkan salmon. Angkat.
  6. Sajikan segera.
Demikian bunda cara memasak Sup Krim Salmon. Waktu yang dibutuhkan untuk memasak kurang lebih 35 menit. Resep tersebut bisa disajikan untuk 6 porsi. Pengen resep masakan lainnya? Ikuti terus Resepresepkoe ya bunda. Salam maknyusss.....
Mau coba resep spesial lainnya? Silahkan coba juga resep dibawah ini