Resep Sayur Podomoro- Halo gimana kabar bunda? Untuk anda yang sedang mencari resep masakan, kali ini saya akan menghadirkan resep untuk memasak sayur. Meski tergolong masakan tradisional, masakan yang satu ini memang sangat ngangeni.

Ya campuran nangka muda, jagung mudan dan kacang panjang memang membuat sayur podomoro menjadi masakan yang paling ditunggu-tunggu. Kuah bersantan pada sayur podomoro ini juga menambah kelezatan untuk dinikmati bersama keluarga.

Untuk anda yang suka dengan ikan goreng tambah mantab tuh bila dihidangkan bersama sayur podomoro. Wah jadi ingin bernostalgia ya bunda dengan menu klasik namun masih terasa istimewa tersebut. Kalau bunda ingin memasaknya sendiri, yuk simak langkah-langkahnya dibawah ini.

Sayur Podomoro
resep sayur podomoro

Cara Membuat Sayur Podomoro

Menikmati hidangan sayur podomoro bersama keluarga tercinta memang menyenangkan sekali. Nah untuk anda yang sedang mencari resepnya, saya sudah menyiapkan daftar apa saja  yang harus anda siapkan untuk membuat masakan tersebut.

Bahan Sayur Podomoro

  • 600 ml santan
  • 1 ruas lengkuas, memarkan.
  • 3 lbr daun salam
  • 300 gr nangka muda, potong-poting, rebus
  • 1 bh wortel, potong melintang
  • 3 bh jagung muda
  • 5 btg kacang panjang
  • 1 sdm gula kelapa
  • 1 ikat dan melinjo muda
Bumbu Halus :
  • 3 bh bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 bh cabai rawit
  • 3 btr kemiri

Proses Membuat Sayur Podomoro

  1. Rebus santan bersama bumbu halus, lengkuas, dan daun salam sambil terus diaduk hingga mendidih agar santan tidak pecah.
  2. Masukkan nangka muda, wortel, jagung muda, kacang panjang, dan gula kelapa, aduk rata. Masak hingga semua bahan matang.
  3. Menjelang diangkat, masukkan daun melinjo muda, aduk rata. Angkat dan sajikan selagi hangat. 
Mudah sekali kan bunda. Cuma butuh waktu sekitar 30 menit lho untuk memasak sayur podomoro. Resep tersebut bisa dihidangkan untuk 6 porsi. Ikuti terus resep masakan di blog berikut ya bunda. Salam maknyuss....
Mau coba resep spesial lainnya? Silahkan coba juga resep dibawah ini